Diduga Serangan Jantung, WNA Asal Jepang Meninggal Dunia di Mess Gresik

Seorang Warga Negara Asing atau WNA asal Jepang, Hashimoto Katsuharu, 62, meninggal dunia diduga akibat serangan jantung.

Diduga Serangan Jantung, WNA Asal Jepang Meninggal Dunia di Mess Gresik Ilustrasi jenazah. [Antaranews.com]

Madiunpos.com, GRESIK -- Seorang Warga Negara Asing atau WNA asal Jepang, Hashimoto Katsuharu, 62, meninggal dunia diduga akibat serangan jantung di mess pabriknya, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Jumat (18/9/2020).

Salah seorang saksi mata, Elmi, mengatakan sebelum meninggal Hashimoto sempat jalan-jalan di dalam ruangan dan menonton televisi. Namun, tiba-tiba ia mengeluhkan sesak di dadanya.

Korban lantas meminta Elmi memanggilkan dokter sembari berbaring di tempat tidurnya. Namun, nyawa pria itu tidak tertolong.

KA dan Mobil Tabrakan di Perlintasan Tanpa Palang Pasuruan, 1 Meninggal Dunia

Tidak berselang lama petugas kesehatan dari Puskesmas Wringinanom tiba dan melakukan pemeriksaan. Korban juga sempat dibantu alat pernapasan dan kejut. Namun, korban sudah meninggal dunia.

"Kemudian kami mendapat laporan dan mendatangi lokasi," kata Kapolsek Wriginanom AKP Cristian Bagus Yulianto, seperti dilansir Suara.com, Minggu (20/9/2020).

Bagus menyatakan saat ini kasus kematian WNA itu sedang ditangani Satreskrim Polres Gresik. "Dugaan awal penyakit jantung," ujar Cristian.

Iseng Bakar Kursi Bikin Bus Hangus, 3 Bocah Diperiksa Polisi



Editor : Cahyadi Kurniawan

Get the amazing news right in your inbox

Berita Terpopuler

0 Komentar

Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

Komentar Ditutup.