Utang Tanpa Bunga Untuk Industri Rumahan Akan Diluncurkan Pertengahan Agustus

Program pemberian utang tanpa bunga direncanakan diluncurkan menjelang 17 Agustus 2020.

Utang Tanpa Bunga Untuk Industri Rumahan Akan Diluncurkan Pertengahan Agustus Ilustrasi--Pinjaman. (freepik)

    Madiunpos.com, JAKARTA -- Untuk meningkatkan daya tahan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM), Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meluncurkan program utang tanpa bunga. Sasarannya adalah rumah tangga yang memiliki bisnis rumahan.

    Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis, Yustinus Prastowo, menjelaskan akan ada dua program untuk UMKM. Program pertama yakni dalam bentuk bantuan sosial (bansos) sebesar Rp 2,4 juta per pelaku usaha. Bantuan ini ditargetkan untuk 12 juta UMKM yang belum memiliki akses ke perbankan.

    Program kedua, pemerintah akan memberikan kredit usaha dengan subsidi bunga kepada pelaku usaha yang terdampak Covid-19. Pelaku usaha nantinya diberikan pinjaman sebesar Rp2 juta dengan tenor 12 bulan dan suku bunga pinjaman 0%.

    Terkait Bantuan Gaji Pegawai, Pemerintah Akui Sulit Mendata Pekerja Informal

    "(Jadi bentuknya) bansos dan pinjaman. Bansos yang Rp2,4 juta," ungkap Yustinus.

    Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang juga Ketua Satgas Pemulihan dan Transformasi Ekonomi Nasional, Budi Gunadi Sadikin, mengatakan program utang tanpa bunga ini akan diluncurkan saat mendekati perayaan 17 Agustus 2020 mendatang.

    "Belum (diluncurkan hari ini), nanti yang luncurkan dekat 17 Agustus," ucapnya, Jumat (7/8/2020), seperti dikutip dari detik.com.

    Hal ini dilakukan agar dapat meningkatkan daya beli rumah tangga yang anjlok. Terkontraksinya ekonomi Indonesia -5,32% di kuartal II-2020 merupakan tanda peringatan bagi pemerintah. Sebab jika di kuartal III-2020 ekonomi RI terkontraksi maka Indonesia resmi jatuh ke dalam jurang resesi.

    Bantuan Tambahan Gaji Pegawai Rp600.000/Bulan Ditarget Terlaksana September

    Presiden Jokowi pun sudah memberikan wejangan khususnya kepada Komite Penanganan Pemulihan Ekonomi Nasional dan Penanganan Covid-19 terkait hal itu.

    "Memang Bapak Presiden beberapa kali kami bertemu tidak bosan-bosan berikan arahan ke kami bahwa krisis kali ini dimulai dari krisis kesehatan. Itu sebabnya tema yang beliau berikan kepada Pak Erick Thohir dan Pak Airlangga Hartarto adalah kesehatan pulih, ekonomi bangkit," kata Budi.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.