2 Pasang Bakal Calon Independen Daftar Pilkada Surabaya 2020

Dua pasang calon independen mendaftarkan diri ke KPU untuk ikut Pilkada Surabaya.

2 Pasang Bakal Calon Independen Daftar Pilkada Surabaya 2020 Suasana di KPU Surabaya saat pasangan bakal calon independen mendaftarkan diri, Minggu (23/2/2020) malam. (detik.com)

    Madiunpos.com, SURABAYA -- Dua pasang pria dari jalur independen mendaftar diri untuk ikut Pilkada Surabaya ke KPU setempat di hari terakhir pendaftaran, Minggu (23/2/2020) malam.

    Kedua pasangan tersebut yakni Muhammad Yasin-Gunawan dan Mochamad Sholeh-Taufik Hidayat. Mereka menyerahkan berkas pendaftaran masing-masing pada pukul 22.55 WIB dan pukul 23.15 WIB.

    "Berkasnya sudah diserahkan ke KPU, kami akan melakukan verifikasi kemudian nanti statusnya kami tolak atau terima setelah melakukan pengecekan secara manual," jelasnya, Senin (24/2/2020) seperti dikutip detik.com.

    Untuk bisa ditetapkan sebagai calon wali kota dan calon wakil walikota pada Pilkada Surabaya 2020, pasangan independen harus bisa mengumpulkan dukungan minimal 6,5 persen dari jumlah pemilih Surabaya atau minimum 138.565. foto copy KTP. Dukungan ini dibuktikan dengan penyerahan fotokopi KTP warga yang mendukung.

    Kholid menambahkan, pengecekan jumlah dukungan suara secara manual akan dilakukan hingga Rabu (26/2/2020).  Selesai itu,, satu per satu jumlahnya sudah sesuai dengan syarat minimal yang ditetapkan KPU. Ia juga berharap perhitungan bisa lebih cepat.

    Sah! Hakim PN Surabaya Ubah Kelamin Wanita Ini Menjadi Pria

    "Kalau jadwalnya memang sampai tanggal 26, tapi saya berharap bisa lebih cepat. Sehingga sebelum tanggal 26 sudah selesai penghitungannya," ujarnya.

    Sebelumnya, ada dua pasang bakal calon independen lain yang mendaftar ke KPU. Namun hingga batas waktu yang ditentukan kedua pasangan tersebut tidak mampu melengkapi berkas persyaratan pendaftaran.



    Editor : Kaled Hasby Ashshidiqy

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.