Cara Mudah Bikin Kulit Wajah Sehat Bercahaya dengan Madu

Madu akan membuat kulit Anda lembut dan halus, bahkan membuat kulit Anda bercahaya.

Cara Mudah Bikin Kulit Wajah Sehat Bercahaya dengan Madu Ilustrasi madu hitam (pixabay/Liputan6.com)

    Madiunpos.com, JAKARTA - Memiliki kulit wajah sehat berkilau tentu menjadi keinginan setiap individu, khususnya para kaum hawa. Tak heran, berbagai cara dilakukan demi memiliki kulit idaman, mulai dari menggunakan produk kecantikan hingga perawatan wajah.

    Namun untuk memiliki kulit impian, Anda tidak perlu melakukan perawatan kecantikan mahal. Anda bisa menggunakan bahan alami yang ada di rumahmu, seperti madu.

    Madu bahkan telah lama diakui sebagai cara yang baik untuk memperbaiki penampilan kulit dan memberi Anda tampilan awet muda.

    Sebulan Lawan Covid-19, Gubernur Jatim Khofifah Kini Negatif

    Madu adalah salah satu pelembab alami terbaik untuk kulit. Itu akan membuat kulit Anda lembut dan halus, bahkan membuat kulit Anda bercahaya.

    Nah, penasaran apa saja manfaat madu bagi kecantikan? Berikut ulasannya seperti dilansir Liputan6.com dari Boldsky, Sabtu (30/1/2021).

     

    1. Melembabkan

    Sifat emolien dari madu menjadikannya pelembab yang bagus untuk kulit. Madu nantinya akan membuat kulit lembab, lembut dan terhidrasi. Jika Anda memiliki kulit yang sangat kering, madu sangat cocok Anda gunakan secara rutin.

    Untuk cara mengaplikasinnya, Anda hanya membutuhkan 1 sdm madu. Lalu taruh madu tersebut di telapak tangan dan oleskan ke seluruh wajah Anda.  Biarkan selama 15-20 menit, lalu bilas hingga bersih. Untuk hasil yang maksimal, gunakan setiap hari untuk kulit dan lembab.

    Dokter Mata Meninggal Positif Covid-19, Total 14 Dokter di Surabaya Meninggal karena Virus Corona

     

         2. Bibir Lembut

    Bibir kering dan pecah-pecah memang lumrah dialami setiap individu. Untuk mengatasinya, Anda cukup menggunakan bahan alami seperti madu dan gula.

    Madu akan menambah kelembapan pada bibir, sementara tekstur gula yang kasar bisa membantu menggosok kulit yang pecah-pecah. Madu yang dicampur dengan gula menjadi scrub mampu menghilangkan kulit mati dan bersisik dari bibir Anda sehingga membuat bibir halus dan lembut.

    Yang Anda butuhkan 1 sdt madu dan 2 sdt gula pasir. Lalu campur kedua bahan tersebut dalam mangkuk hingga mendapatkan pasta yang kasar. Lalu, oleskan campuran ini ke seluruh bibir Anda. Gosok bibir Anda menggunakan campuran ini selama 3-5 menit. Biarkan pasta ini di bibir selama 10 menit lagi.

    Selanjutnya, bilas bibir Anda sampai bersih dan keringkan. Gunakan pasta ini 1-2 kali seminggu untuk bibir yang lembut dan indah.

    Arsenal 0-0 Manchester United: Hasil Kacamata Bikin Luiz Kecewa

          3. Atasi Jerawat

    Munculnya jerawat di kulit wajah tentu menjadi mimpi buruk bagi banyak individu. Untuk itu, Anda bisa mengatasi jerawat di wajah dengan menggunakan madu.

    Madu yang kaya antibakteri bisa menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Selain itu, sifat anti-inflamasi madu juga membantu meredakan rasa sakit dan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh jerawat.

    Yang Anda butuhkan hanya 1-2 sdm madu. Pertama-tama cuci wajah Anda dengan pembersih wajah dan dibilas dengan air hangat. Lalu tepuk-tepuk wajah Anda dan tunggu sampai benar-benar kering. Kemudian oleskan madu secara merata di wajah dan leher Anda. Biarkan selama 15-20 menit dan bilas. Untuk hasil terbaik, gunakan madu setiap hari sampai jerawat mulai mereda.

    Kata WHO Penularan Covid-19 Tertinggi Saat Makan Bersama

     

         4. Basmi Komedo

    Khasiat madu yang dicampur dengan lemon dengan sifat mencerahkan dan gula yang dijadikan scrub bisa sangat luar biasa untuk menarik kotoran dari pori-pori Anda, membuka sumbatannya dan menghilangkan komedo.

    Yang Anda butuhkan, 1 sdm madu, 1 sdm gula merah dan 2 sdm air lemon. Lalu campur semua bahan dalam mangkuk hingga menjadi pasta yang kasar. Kemudian, oleskan campuran tersebut pada area berkomedo dan gosok kulit Anda dengan gerakan memutar selama 5 menit. Lalu cuci bersih. Untuk hasil yang diinginkan, gunakan pasta ini 1-2 kali sepekan.



    Editor : Haryono Wahyudiyanto

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.