Kalahkan Petahana di Pilkada Ponorogo, Ini Strategi yang Dilakukan Sugiri-Lisdyarita

Pasangan calon bupati dan wakil bupati Ponorogo nomor urut 01, Sugiri Sancoko-Lisdyarita, berhasil mengalahkan pasangan calon petahana Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono dalam Pilkada Ponorogo 2020.

Kalahkan Petahana di Pilkada Ponorogo, Ini Strategi yang Dilakukan Sugiri-Lisdyarita Pasangan calon bupati dan wakil bupati Ponorogo nomor urut 01, Sugiri Sancoko-Lisdyarita, mendeklarasikan kemenangannya dalam Pilkada Ponorogo 2020, Rabu (9/12/2020) di kantor DPC PDIP Ponorogo. (Abdul Jalil/Madiunpos.com)

    Madiunpos.com, PONOROGO -- Pasangan calon bupati dan wakil bupati Ponorogo nomor urut 01, Sugiri Sancoko-Lisdyarita, berhasil mengalahkan pasangan calon petahana Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono dalam Pilkada Ponorogo 2020. Kemenangan yang diraih Sugiri-Lisdyarita ini bahkan melebihi dari terget.

    Data real count KPU dalam pilkada2020.kpu.go.id, Kamis (10/12/2020) pukul 19.45 WIB, jumlah data TPS yang masuk mencapai 41,49%. Paslon Sugiri-Lisdyarita mendapatkan suara 62,3% atau 149.778 suara, sedangkan paslon Ipong-Bambang hanya mendapatkan 37,7% atau 90.477 suara.

    Ketua DPC PDIP Ponorogo, Bambang Juwono, mengaku tidak menyangka perolehan suara paslon yang diusung PDIP tersebut melebihi target. Pihaknya menargetkan kemenangan Sugiri-Lisdyarita hanya 57%. Namun, ternyata realisasinya saat ini sudah lebih dari 60%.

    Quick Count Internal Raih 65% Suara, Cabup Sugiri : Ini Kemenangan Masyarakat Ponorogo

    “Melebihi target. Itu luar biasa. Ini kemenangan rakyat Ponorogo yang menginginkan perubahan,” jelas dia kepada wartawan di kantor DPC PDIP Ponorogo, Rabu (9/12/2020) malam.

    Bambang menyampaikan kemenangan ini membuktikan bahwa kekuatan rakyat bisa menenggelamkan kekuasaan sebesar apapun yang tidak sesuai hati nuraninya.

    “Ini bukan kemenangan partai, bukan kemenangan ormas maupun relawan. Mereka memang punya andil. Tetapi yang memiliki andil paling besar adalah rakyat,” tegasnya.

    Dia mengatakan kemenangan Sugiri-Lisdyarita ini juga atas dukungan organisasi Nahdlatul Ulama (NU) Ponorogo. Selain itu juga dukungan dari berbagai sukarelawan dan pendukung yang berjuang di akar rumput.

    Innalillahi, Seorang Perempuan di Madiun Meninggal karena Covid-19

    Paslon ini hanya diusung empat partai politik yaitu PDIP, PAN, Hanura, dan PPP dengan total kursi di parlemen hanya sembilan kursi. Sedangkan paslon Ipong-Bambang berada di koalisi gemuk yang diusung enam parpol yaitu Nasdem, PKB, Golkar, PKS, Gerindra, dan Demokrat dengan jumlah kursi di parlemen sebanyak 36,.

    Mengenai strategi seperti apa yang digunakan hingga akhirnya berhasil mengalahkan petahana, Bambang menegaskan pihaknya merangkul seluruh kalangan masyarakat dari berbagai kalangan untuk bersama-sama mengubah Ponorogo. Selain itu, pihaknya juga hanya ingin menampung aspirasi masyarakat dan memperjuangkannya.



    Editor : Abdul Jalil

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.