SMPN 1 Kare Dibobol Maling, 25 Komputer untuk Belajar Raib

SMPN 1 Kare, Kabupaten Madiun, dibobol maling.

SMPN 1 Kare Dibobol Maling, 25 Komputer untuk Belajar Raib Petugas kepolisian memasang police line di ruang Laboratorium TIK SMPN 1 Kare, Kabupaten Madiun, Kamis (27/5/2021). (Abdul Jalil/Madiunpos.com)
    Madiunpos.com, MADIUN -- SMPN 1 Kare, Kabupaten Madiun, dibobol maling. Sebanyak 25 unit komputer yang ada di Laboratorium Komputer itu raib dibawa maling.

    Pantauan Madiunpos.com di lokasi, Kamis (27/5/2021) siang, di Lab TIK SMPN 1 Kare sudah terpasang police line. Komputer yang ada di ruang itu sudah hilang. Hanya tersisa keyboard dan mouse serta satu unit monitor.

    Waka Kurikulum SMPN 1 Kare, Gatot Sumarjono, mengatakan ada 25 unit komputer di sekolah tersebut yang hilang. Pencurian itu baru diketahui pada Rabu (26/5/2021) sekitar pukul 11.30 WIB.

    Namun, dimungkinkan pencurian itu terjadi pada Rabu dini hari. "Hari Selasa, kami cek masih ada. Barangkali malam Rabu," kata Gatot.

    Dia menuturkan sekolah tersebut ada petugas keamanan yang berjaga 24 jam. Namun, saat kejadian pencurian terjadi, kemungkinan petugas tidak mengecek lokasi Lab TIK.

    "Itu kan bertepatan hari libur ya. Tapi saat itu petugas keamanan tidak libur. Ya masih berjaga. Barangkali tidak dicek. Karena gembok di lab juga dikembalikan seperti semula," jelas dia.

    Saat ini, polisi masih menyelidiki kasus pencurian di SMPN 1 Kare dengan kerugian 25 unit komputer.



    Editor : Abdul Jalil

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.