Setelah Gowes, Muncul Klaster Moge Positif Covid-19 di Blitar

Klaster motor gede (moge) atau touring mendominasi jumlah kenaikan konfirmasi positif sebanyak sembilan orang.

Setelah Gowes, Muncul Klaster Moge Positif Covid-19 di Blitar Ilustrasi Moge (Liputan6.com)

    Madiunpos.com, BLITAR -- Setelah klaster gowes, kini muncul klaster motor gede (Moge) dalam laporan paparan Covid-19 di Kabupaten Blitar. Klaster motor type Phantom 200cc ini, mendominasi jumlah kenaikan konfirmasi positif.

    Data gugus tugas Covid-19 Kabupaten Blitar menyebut, tambahan 21 terkonfirmasi ini terdiri dari klaster moge atau touring sebanyak sembilan orang. Kemudian dari klaster gowes atau RSUD Ngudi Waluyo Wlingi sebanyak empat orang dan 8 warga dari empat kecamatan. Yakni Kecamatan Binangun dua, Talun tiga, serta Gandusari, Sutojayan dan Garum masing-masing satu warga.

    "Ada tambahan 21 terkonfirmasi baru hari ini. Paling banyak dari klaster moge atau touring, ada 9 orang. Mereka semua Asimptomatik atau positif tanpa gejala," kata Jubir Gugus Tugas Covid-19 Blitar, Krisna Yekti, Kamis (30/7/2020).

    Tragis! Pasien Positif Covid-19 di Surabaya Diduga Bunuh Diri

    Krisna mengaku, munculnya klaster moge ini terdeteksi dari pasien positif sebelumnya yang berasal dari klaster gowes. Mereka yang kontak erat dengan pasien positif dari klaster gowes telah di tes swab massal. Hasilnya ada sembilanterkonfirmasi positif Covid-19.

    "Dari klaster moge kami swab test sebanyak 49 orang. Dan hasilnya sembilan positif, langsung kami rekomendasikan untuk isolasi," imbuhnya dilansir dari Detik.com.

    Serem! 26.003 Orang Meninggal Masih Terdata Sebagai Pemilih di Kediri

    Gugus tugas Covid-19 Kabupaten Blitar memberlakukan skema penanganan pasien Asimptomatik dengan melihat kondisi masing-masing. Ada yang melakukan isolasi mandiri di rumahnya, ada juga yang diisolasi di Gedung LEC Garum.

    Dengan bertambahnya 21 terkonfirmasi baru ini, maka jumlah komulatif terkonfirmasi di Kabupaten Blitar sebanyak 171. Dengan rincian sebanyak 78 dinyatakan sembuh, 84 masih masa observasi dan 12 meninggal dunia.

    Mantap! Vaksin Covid-19 Dari 3 Negara Sudah Masuk Indonesia

    Covid-19 Blitar (Tangkapan Layar)


    Editor : Arif Fajar Setiadi

    Get the amazing news right in your inbox

    Berita Terpopuler

    0 Komentar

    Belum ada komentar, jadilah yang pertama untuk menanggapi berita ini.

    Komentar Ditutup.